Selamat Datang di SMK IT CYBER GLOBAL ORENZ Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV)
Program keahlian DKV telah terakreditasi. Prodi DKV ini akan melatih peserta didik untuk medapatkan keterampilan dan keahlian dalam bidang komunikasi visual sesuai dengan perkembangan zaman. Program keahlian DKV memadukan seni design traditional (kertas dan gambar) dengan tenologi digital. Lulusan prodi DKV akan di bekali kemampuan design, ilustrasi, fotografi, pengelolaan sosial media, digital marketing, hingga pembuatan film/video. Program ini sangat cocok dengan zaman saat ini dimana industri kreatif sangat menjanjikan dijadikan lapangan pekerjaan.
Di jurusan Desain Komunikasi Visual, kamu akan mempelajari ilmu tentang penyampaian pesan (komunikasi) dengan menggunakan elemen-elemen visual atau rupa, belajar tentang metode-metode kreatif dalam membuat karya-karya visual. Akan belajar mengolah pesan secara informatif, komunikatif, dan efektif, serta sekreatif mungkin agar pesan dapat mencapai sasaran dengan memperhatikan unsur bentuk, warna, tekstur, ruang, huruf, dan segala hal yang berkaitan dengan visual (pengelihatan). Kamu juga akan banyak melakukan praktek untuk menciptakan karya desain di berbagai media, seperti poster, logo, ilustrasi, desain web, foto, video, dan sebagainya
Kompetensi Keahlian
- Sketsa dan Ilustrasi
- Desain Tipografi
- Komputer Grafis
- Desain Publikasi
- Fotografi
- Videografi
- Produk Kreatif dan Kewirausahaan
- Konten Kreator
- Sosial Media Management
- Digital Marketing
Software yang digunakan
Prospek Profesi Lulusan
Lapangan kerja bagi lulusan Desain Komunikasi Visual (DKV) sudah terbukti sangat luas. Dibantu teknologi yang semakin canggih, para lulusan jurusan ini bahkan bisa bekerja pada perusahaan internasional secara work from home. Adapun beberapa prospek bagi lulusan Desain Komunikasi Visual (DKV) antara lain:
- Freelancer desainer grafis
- Fotografi
- Web desainer
- Biro konsultan desain dan branding
- Biro iklan/advertising
- Desainer produk komersil dan industri
- Kurator seni
- Production house,sutradara, editor film
- Stasiun TV
- Percetakan dan penerbitan
- Hubungan masyarakat (Public Relation)
Fasilitas Laboratorium
- Laboratorium DKV berfungsi sebagai tempat berlangsungnya kegiatan pembelajaran : pembuatan sketsa dan ilustrasi, web desain dan program web, operasional pembuatan grafis, dan digital marketing.
- Laboratorium Fotografi & Videografi yang dilengkapi dengan peralatan peralatan multimedia yang up todate sebagai tempat berlangsungnya kegiatan pembelajaran : pembuatan konten, foto produk, video promosi produk, perekaman gambar dan suara.
Galeri Pembelajaran
Testimoni Lulusan
DAPATKAN POTONGAN BIAYA Rp 2 juta Bagi Pendaftar di Gelombang Pertama
Masa Pendaftaran Gelombang Pertama: 23 September – 31 Desember 2024
Gelombang Kedua: 1 Januari – 31 Maret 2025
SMK IT CYBER GLOBAL ORENZÂ
- Jalan Hegarsari Nomor 165, Desa Cibeber II, Kec. Leuwiliang, Kab. Bogor
- Email : smkorenz@gmail.com